Senin, 09 Mei 2016

Tempat Wisata Brunei

Wisata Brunei Memukau

1. Istana Nurul iman Brunei Darussalam
Bangunan yang satu ini merupakan bangunan yang sangat megah dan juga merupakan symbol dari Negara Brunei, luas dari area ini 200.000 m2, adapun fasilitas yang terdapat disana, yaitu 5 kolam renang, 257 kamar mandi, 1788 kamar, 51.000 buah lampu, 110 garasi mobil, 44 tangga, 18 elevtor, masjid dan didalamnya terdapat mobil mewah, pokoknya gak bakal nyesel deh kalau liburan kesini.

2. Hassanah Balkiah Mosque, Brunei
Bangunan ini terletak di Bandar Sri Begawan, tepatnya di kampung Kiulap. Nama bangunan ini diambil dari sultan ke-29. Bangunan ini memiliki warna-warna yang bercorak dank khas. Sahabat bisa melihat betapa indahnya bangunan ini dan pasti gak bakal nyesel deh kalau liburan kesana. Apalagi kalau mainnya bersama keluarga tercinta. Yuk kita segera main kesana.

3. Sultan Omar Ali Saifuddin Mosque, Brunei
Bangunan ini terletak di kampong Ayer atau biasa disebut dengan kampung yang berada di atas air. Bangunan ini didirikan pada tahun 1958 yang namanya diberi sesuai nama sultan ke 28 di Negara tersebut. Bangunannya dilapisi dengan marmer dn emas murni menjadi lapisan kubah disana. Bangunan ini tingginya 52 meter yang bisa terlihat dari berbagai sudut kota. Bangunan ini dibangun oleh Cavaliere Rudolfo Nolli yang berkebangsaan Italia. Wah pastinya jika kita kesana akan melihat bangunan yang begitu mewah, yuk kita laksanakan segera.

4. Royal Regalia Palace, Brunei
Bangunan ini didirikan pada tahun 1992 untuk memperingati pengangkatan Sultan Hasanal Bolkiah di Brunei Darussalam. Didalam bangunan itu terdapat beberapa koleksi kerajaan, seperti, jubbah, mahkota, pakaian kebesaran dan alat-alat perang. Dan juga tak kalah dengan bukti-bukti kemerdekaan Negara mereka juga ada.

5. Ulu Temburong National park, Brunei
Taman ini memiliki luas 50.000 hektar, namun yang dijadiikan taman hanya 100 hektar saja untuk menjadi temat kunjungan bagi para wisatwan. Taman ini terletak Antara sungai Belalong dan Temburong. Disana banyak sekali wahana yang bisa kita nikmati, seperti beberapa air terjun, camp-camp untuk tempat istirahat dan bisa juga menyusuri sungai denga menggunakan perahu.
Semoga hari libur anda menyenangkan dengan berkunjung ke Tempat Wisata Di Brunei Darussalam. :)

6. Masjid Omar Ali Saifuddin, Brunei
Masjid ini dinamai berdasarkan omar ali syaifuddin 3, Sultan Brunei ke-28. Masjid yang mendominasi pemandangan kota Bandar Seri Begawan ini melambangkan kemegahan dan kejayaan Islam yang menjadi agama mayoritas dan agama resmi Brunei Darussalam. Masjid ini dibangun diatas laguna atau kolam buatan di tepi sungai Brunei di kampung ayer, “kampung yang terletak di atas air”. Masjid ini memiliki menara marmer dengan kubah emas, dilengkapi taman yang permai dan air mancur. Taman indah yang mengelilingi masjid melambangkan taman surgawi dalam kepercayaan Islam. Sebuah jembatan membentang di tengah laguna menuju Kampong Ayer di tengah sungai. Sebuah jembatan marmer lainnya menuju ke bangunan yang merupakan replika Perahu Mahligai Kerajaan milik Sultan Bolkiah. Ciri khas yang paling mengagumkan dari Masjid ini adalah kubahnya yang dilapisi emas murni. saat mengijakkan kaki buat pertama kali di masjid ini, kagum, bersyukur, spechless campur aduk saking indahnya masjid ini. bisa dibilang masjid ini adalah salah satu masjid terindah yang pernah aku kunjungi.

7. Masjid Jami'asr, Brunei
masjid jami’ asr ini juga tidak kalah indahnya dengan masjid omar ali saifuddin. masjid ini memiliki desain interior yang sangat mengagumkan ( sayang ga bisa di foto, hiks). masjid ini memiliki 29 kubah yang kesemuanya terbuat dari emas 24 karat. masjid ini sering digunakan untuk acara2 penting seperti perayaan idul adha ataupun idul fitri dan dipusatkan di masjid ini.

8. Museum Regalia, Brunei
museum ini merupakan salah satu destinasi wajib kalau kalian ke brunei. dalam museum ini memamerkan kendaraan kerajaan, alat2 perang, gudang senjata, replika istara nurul iman dan masih banyak lagi. selain koleksi kerajaan, museum galleria merupakan representatif penuh dari brunei darussalam itu sendiri.  di dalam museum juga terdapat beberapa kios yang menjual suvenir khas brunei dan harganya juga lumayan murah (hasil dari tawar menawar karena penjaganya orang dari Indonesia juga ada.

9. Kampung Ayer - Water taxi, Brunei
konon katanya kampung ayer ini cikal bakalnya brunei. sekilas memang terlihat kumuh, tapi dalam hal sarana prasarana ga tertinggal dengan masyarakat yang lain. ada saluran air bersih, tv, internet, satelit dan  masih banyak lagi. disediakan juga water taxi untuk mengelilingi kampung ayer ini. kampung ayer merupakan kumpulan desa-desa kecil yang di hubungkan dengan ribuan meter jembatan kayu. jangan salah lho ya, kalau di  kampung ayer ini ada toko, sekolah, klinik, kantor polisibahkan masjid juga. kalau kalian ingin mengelilingi kampung ayer ini, naiklah water taxi dari yayasan sultan bolkiah dengan harga yang relatif murah.

Paket Wisata Brunei
 
menyimpan berbagai tempat wisata tersembunyi yang tidak kalah menarik nya untuk mengisi agenda liburan anda.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar